

Kepala BNNP Sulsel menerima kunjungan dari Kalapas Narkotika IIA Sunnguminasa

Kepala BNNP Sulsel menerima kunjungan dari Kalapas Narkotika IIA Sunnguminasa
Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Sulawesi Selatan Brigjen Pol. Drs. Ghiri Prawijaya, M.Th didampingi Kabid Pemberantasan Kombes Pol. Joni Triharto, SH., MM menerima kunjungan Kepala Lapas Narkotika Sungguminasa, Andi Mohammad Syarif, Bc.I.P., S.H., M.Si pada hari Rabu, 26 Januari 2022 bertempat di ruang kerja kepala Bnnp Sulsel Jl. Manunggal 22 Kel. Maccini Sombala Kec. Tamalate Kota Makassar
Adapun maksud dan tujuan pertemuan tersebut dalam rangka mengundang Kepala BNNP Sulsel untuk hadir dalam kegiatan pelaksanaan Rehabilitasi Sosial di Lapas Kelas IIA Sungguminasa
Koordinasi ini juga dilakukan guna meningkatkan sinergitas antara pihak Lapas Kelas IIA Sungguminasa dengan BNN Provinsi Sulawesi Selatan dalam memberantas peredaran gelap narkoba di Lapas Sungguminasa
Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Sungguminasa dan BNN Prov. Sulsel berkomitmen untuk selalu berkoordinasi dan menjalin kerja sama dalam pemberantasan peredaran gelap narkoba serta terus mensosialisasikan dampak buruk dari Narkoba
@infobnn_ri @ghiriprawijaya
#warondrugs
#indonesiabersinae
#indonesiabersihnarkoba