Skip to main content
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

sulsel.bnn.go.id, Makassar – SKHPN merupakan singkatan dari Surat Keterangan Hasil Pemeriksaan Narkotika. SKHPN adalah surat yang menerangkan apakah urine dari pemohon pembuat surat mengandung narkoba ( Metamfetamie, Amphetamin, Benzodiazepine, Morfin, THC dan Cocain) atau tidak, yang diperiksa menggunakan Strip Test Narkotika yang telah terstandar.  SKHPN banyak dibutuhkan oleh masyarakat untuk beberapa keperluan, diantaranya melamar pekerjaan, pernikahan, beasiswa, pendidikan, dll.

Surat ini diterbitkan oleh BNN dan atau Institusi kesehatan yang berkompetensi.  SKPN yang diterbitkan oleh BNN di Sulawesi Selatan dapat diterbitkan oleh BNNP Sulawesi Selatan, BNN Kota Palopo, BNN Kabupaten tana Toraja dan BNN Kabupaten Bone baik itu saat masyarakat datang secara langsung ke klinik BNNP/ BNNK (SKHPN) ataupun saat BNNP/BNNK datang ke lingkungan kerja anda untuk memfasilitasi deteksi dini (test urine massal) disebut SKPN.

Ditanda tangani oleh Kepala BNNP Sulawesi Selatan atau Kepala BNN Kabupaten/ Kota atau petugas yang mewakili Kepala BNNP dan BNNK.  Surat dimaksud berisi keterangan berupa Nama orang yang telah diperiksa sampel urinenya, alamat, Tempat Tanggal lahir, Nomor kontak, Tujuan penggunaan surat, waktu pelaksanaan pemeriksaaan dan Nama serta jabatan penandatangan Surat keterangan Pemeriksaan narkotika serta Barcode pada sisi kanan bawah.  Masa berlaku Surat Keterangan dimaksud adalah saat pemeriksaan dilakukan atau tidak memiliki masa atau durasi keterangan.  Hal ini dilakukan karena surat ini bersifat sementara karena pemohon keterangan berpotensi sangat besar untuk menggugurkan keterangan ini.

Otentikasi dengan melampirkan barcode pada surat dimaksud untuk menghindari upaya pemalsuan oleh pihak yang tidak bertanggungjawab.  dan untuk stakeholder yang membutuhkan data dalam upaya rekonsiliasi data SKPN dan SKHPN yang diterima sebagai syarat dalam kepentingan stakeholder kami membuka akses informasi untuk mencocokkan data SKPN dalam upaya pengecekan keaslian SKPN yang diperoleh pada link dibawah ini.

SKPN DAN SKHPN KLINIK BNNP SULSEL

#stopnarkoba

#antipemalsuan

#akuntabilitasdokumen

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel